Sabtu, 06 Juli 2024

Weton Tulang Wangi dan Malam Satu Suro

 


Weton tulang wangi sendiri juga dikenal dengan beberapa nama lain, seperti balung wangi, tulang renggang, darah manis, balung kuning, dan sebagainya. Orang-orang dengan weton ini memiliki daya tarik bagi makhluk astral yang dipercaya ada di sekitar kita.
Dilahirkan dengan kemampuan untuk merasakan atau melihat hal supranatural, orang-orang bisa melihat apa yang tidak terjangkau indera manusia biasa. Adanya sensitivitas ini yang kemudian menyebabkan makhluk astral 'menyukai' mereka, dan jadi alasan mengapa tidak boleh keluar di malam 1 Suro. Malam 1 Suro sendiri dipercaya jadi momen ketika pintu dunia astral dibuka lebar, dan makhluk di dalamnya keluar untuk mencari korban.
Salah satu ketakutan yang muncul dari masyarakat Jawa untuk orang-orang dengan weton ini saat malam 1 Suro adalah mereka akan mudah terganggu dan merasakan kehadiran atau interaksi. Dipercaya ketika seseorang tidak memiliki kekuatan mental atau batin yang baik, hal ini bisa memicu berbagai gangguan kejiwaan atau membawa petaka.
Ada setidaknya 11 weton yang masuk ke dalam kelompok atau kategori tulang wangi ini. Jika Anda termasuk salah satu diantaranya, maka bisa jadi Anda memiliki sensitivitas tinggi pada kehadiran makhluk gaib.
• Sabtu Wage
• Sabtu Legi
• Minggu Pon
• Minggu Kliwon
• Senin Kliwon
• Senin Wage
• Selasa Legi
• Rabu Pahing
• Rabu Kliwon
• Kamis Wage
• Senin Pahing
Sakit-sakitan Menjelang Malam Satu Suro
Orang yang memiliki Weton Tulang Wangi sering mengalami sakit-sakitan jika Malam Satu Suro tiba.
Sakit-sakitan menjelang Malam Satu Suro terjadi lantaran adanya benturan energi yang besar, yang hanya bisa dirasakan serta berdampak pada orang dengan Weton Tulang Wangi.
5 Ciri Orang dengan Weton Tulang Wangi
Selain sering sakit-sakitan menjelang Malam Satu Suro, ada 5 ciri lainnya orang dengan Weton Tulang Wangi, seperti dilansir dari kanal YouTube ESA Production pada Rabu (26/6).
Simak yang berikut ini.
1. Peka
Ciri yang pertama dari orang yang memiliki Weton Tulang Wangi adalah peka.
Orang dengan Weton Tulang Wangi cenderung peka terhadap getaran-getaran atau energi- energi tertentu di luar dirinya, khususnya yang disebabkan oleh makhluk gaib.
2. Mendapatkan Gangguan dari Makhluk Gaib
Seseorang dengan Weton Tulang Wangi akan sering mendapatkan gangguan dari makhluk gaib.
Makhluk gaib diyakini memiliki energi dan tingkatan yang berbeda.
Jika makhluk gaib yang mendekati Weton Tulang Wangi memiliki energi negatif, maka energi tersebut akan memengaruhi perilaku orang dengan Weton Tulang Wangi.
Energi negatif dari makhluk gaib bisa menumbuhkan jiwa perusak, rasa malas, kecemasan, dan ketakutan dalam diri Weton Tulang Wangi.
Oleh karena itu, orang dengan Weton Tulang Wangi harus memiliki seorang pembimbing, sehingga bisa menghindari makhluk-makhluk gaib yang dianggap memiliki energi negatif.
3. Gerbang Gaib Terbuka
Jika seseorang terlahir dengan Weton Tulang Wangi, maka dipercaya bahwa gerbang gaibnya telah terbuka.
Terkadang, Weton Tulang Wangi bisa memasuki alam gaib dan melihat makhluk- makhluk astral.
4. Merasa Diawasi
Weton Tulang Wangi kerap merasa diawasi dan diikuti oleh para makhluk gaib di mana saja ia berada.
Makhluk gaib yang mengawasi orang dengan Weton Tulang dapat dirasakan kehadirannya.
5. Mempunyai Banyak Khodam Penjaga
Weton Tulang Wangi dipercaya memiliki khodam penjaga yang jumlahnya bisa lebih dari satu.
Jika orang dengan Weton Tulang Wangi sudah berada di tingkatan tertinggi, maka ia dapat menarik makhluk astral untuk datang kepadanya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar